Dalam sebuah asmara, 4 hal ini bikin pria merasa tidak aman


Semua pria ingin merasa dicintai dan diperhatikan oleh pasangan mereka. Namun, ada beberapa hal yang ternyata bisa bikin mereka merasa tidak aman. Perasaan "tidak aman" ini bisa diartikan sebagai ketakutan pria jika nantinya pasangan mereka akan meninggalkan mereka atau mengkhianati cinta mereka. Berikut adalah empat hal yang bisa bikin pria merasa tidak aman dalam hubungan asmara.

1. Terlalu ramah pada orang lain, terutama lawan jenis
Pria akan merasa tidak aman ketika wanita yang mereka cintai terlalu ramah pada pria lain. Meski sikap itu tidak bisa diartikan sebagai suatu pengkhianatan, namun pria ingin wanita tidak terlalu ramah pada lawan jenis, dan tetap berusaha untuk menjaga jarak dengan pria lain.


2. Terlalu berprestasi
Dalam hal karir, kebanyakan pria tidak ingin pasangan mereka melebihi apa yang sudah mereka capai. Sikap ini bisa dibilang egois, namun hal itu dikarenakan pria tidak ingin pasangan mereka merendahkan mereka nantinya, atau mungkin mencari pria lain yang memiliki karir yang sama gemilangnya.

3. Terlalu sering kumpul dengan teman
Ada saat di mana pria ingin wanita tidak terlalu sering kumpul dengan teman mereka. Hal itu dikarenakan mereka tidak ingin pasangan mereka cerita macam-macam tentang hubungan mereka pada orang lain. Selain itu, pria kadang-kadang juga merasa tidak nyaman, jika tahu pasangan mereka sering keluar dengan teman pria.

4. Memiliki penghasilan lebih besar
Pria juga akan merasa tidak aman, ketika wanita yang mereka cintai ternyata memiliki penghasilan lebih besar daripada mereka. Hal itu tidak hanya akan bikin pria merasa rendah diri, tetapi juga membuat pria takut kalau wanita akan berpindah ke lain hati.

Ini 4 hal yang bisa bikin pria merasa tidak aman dalam hubungan asmara. Setuju? Ada tambahan lain?

0 Response to "Dalam sebuah asmara, 4 hal ini bikin pria merasa tidak aman"

Post a Comment

" terima kasih sudah membaca blog saya, semoga bermanfaat "